Senin, 15 Mei 2017

Ketahui Macam-Macam Kain Jeans Kualitas Terbaik Saat Ini

Fashion Style - Ngemeng-ngemeng soal kain jeans, atau yang lebih dikenal dengan sapaan "Kain Levis" yaa.. Waktu admin masih mondok di pondok pesantren dulu, kain levais bisa terbilang produk yang diharamkan. Mengapa demikian? entahlah,, hampir setiap bulan selalu ada razia pakaian yang berbahan kain leavais atau jeans dan semua hasil razia levais dimusnakan alias "dibakar". Sungguh tindakan yang mubadzir. heheheee

Itu dulu, kisahku waktu masih menuntut ilmu agama, dan setelah lepas dari dunia pesantren, ternyata tantangan moderenisasi bukan lagi menjadi monster yang mengerikan seperti yang didongengkan para pembimbing pesantren dulu, sebab perkembangan zaman telah bergeser dengan mulus hingga menghipnotis hampir seluruh jenjang generasi yang ada saat ini, termasuk saya!. Tidak ada pilihan lain selain kata "Moderat".

Baiklah, itu sedikit intermeso dari admin, berikut penjelasan lengkap tentang bahan-bahan dan jenis-jenis kain jeans atau kain levis yang banyak beredar saat ini.

KAIN JEANS KUALITAS TERBAIK
Kain Jeans juga dikenal sebagai Kain denim, kain denim banyak digunakan dalam produksi garmen karena menghasilkan pakaian yang kuat dan tahan lama. Kain denim ternyata memiliki beberapa macam sehingga tidak heran jika di pasaran kamu menemukan jenis bahan celana jeans yang berbeda.

Semakin sering digunakan, pakaian berbahan denim hanya akan berubah warna namun tidak merubah kekuatan pakaian itu sendiri. Kain denim kini tidak hanya digunakan sebagai bahan dasar pembuatan celana jeans, melainkan kemeja, topi, tas, sepatu, bahkan fashion style gaun wanita.

Jenis kain denim dapat dibedakan melalui karakter fisiknya yang nantinya akan mempengaruhi nyaman tidaknya jenis kain denim tersebut untuk kamu. Berikut adalah tips bagaimana membedakan jenis denim sebagai bahan pertimbangan membeli celana jeans favorit kamu:

Kain Bahan Dry Denim
Dry denim merupakan jenis kain yang tidak mengalami proses pencucian setelah diwarnai. Pada dasarnya, kain denim akan dicuci setelah melalui proses pewarnaan untuk menghasilkan jenis kain denim yang lebih lentur dan tidak menyusut ketika dicuci. Dry denim yang tidak mengalami proses pencucian ini memiliki ciri kain yang lebih kaku dan keras.

Jika kamu ingin membeli celana jeans berbahan Dry denim, cara mengenalinya sangat mudah. Kamu dapat langsung merasakan bentuknya yang lebih kaku. Celana jeans dry denim kamu nantinya akan mengalami proses penyusutan ketika dicuci dan menjadi lebih lembut setelah kamu mencucinya selama beberapa kali.

Celana jeans berbahan dry denim akan luntur pada bagian tertentu seiring pemakaian sehingga akan tampak lebih unik dan natural.

Kain Bahan Pre-washed Denim
Berbeda hal nya dengan dry denim, jenis kain pre-washed denim ini telah mengalami proses pencucian setelah tahap pewarnaan. Celana jeans berbahan pre-washed denim terasa nyaman digunakan pada saat pertama kali kamu membelinya.

Selain itu, celana jeans jenis ini tidak akan mengalami penyusutan ketika kamu mencucinya. Ada beberapa bagian pada celana jeans yang tampak luntur sebagai akibat dari pencucian pabrik dan kamu akan langsung mengenali perbedaan coraknya pada saat membeli.

Biasanya, corak kelunturan celana jeans jenis ini telah ditentukan oleh pabrik agar penampilannya tampak lebih eksotis.

Kain Bahan Stretch denim
Stretch denim merupakan jenis bahan celana jeans yang telah dicampur dengan bahan elastis. Bahan elastis yang digunakan dalam campuran ini biasanya berjenis spandek yang akan menghasilkan kelenturan yang baik.

Celana jeans berbahan stretch denim dapat menjadi alternatif bagi kamu yang aktif bergerak karena akan mengikuti kelenturan tubuh.

Selain ketiga bahan kain jeans diatas ada juga yang dikenal dengan Poly denim yang diproduksi dengan campuran bahan polyster sehingga diharapkan celana jeans yang dibuat nantinya menjadi lebih ringan karena tidak terlalu tebal. Karena tidak terlalu tebal, jenis celana jeans berbahan poly denim ini lebih cepat kering ketika dicuci dan perawatannya pun tidak terlalu sulit.

Semoga Artikel ini bermanfaat.
Salam Fashion.
Andi AM

Artikel Terbaru!
Recent Posts Widget
Ketahui Macam-Macam Kain Jeans Kualitas Terbaik Saat Ini Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Boegis Fashion
 

KIRIM PESAN ATAU TULISAN

Nama

Email *

Pesan *